Jelang Pikada Serentak 2024, Piket Jaga Polsek Karangsembung Laksanakan Patroli Malam Hari

    Jelang Pikada Serentak 2024, Piket Jaga Polsek Karangsembung Laksanakan Patroli Malam Hari

    Piket jaga Polsek Karangsembung melaksanakan patroli malam dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Karangsembung dalam rangka cooling sistem menjelang pilkada 2024, Patroli malam ini dipimpin oleh Kspkt 1 Aiptu Slamet wardoyo. 

    Dalam patroli malam ini, dengan sasaran seperti obyek vital dan pemukiman penduduk, di dalam pelaksanaan patroli menggunakan R4 Dinas yang dilengkapi dengan peralatan pendukung seperti senter, alat komunikasi, dan peralatan perlindungan diri. Tujuan utama dari patroli malam ini adalah untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dimalam hari. Selain itu, patroli malam ini juga bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang tengah beristirahat di rumahnya.

    Kapolsek Karangsembung Akp Agus hermawan., SH saat di konfirmasi menyampaikan pentingnya kehadiran polisi pada malam hari untuk menjaga keamanan lingkungan. “Kami berupaya hadir di malam hari untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat Kampung. Dengan adanya patroli malam seperti ini, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan dan menciptakan suasana yang kondusif, ” ujarnya.

    Selain itu, Kapolsek Karangsembung melalui Kspkt juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati terhadap kemungkinan terjadinya tindak kejahatan. “Kami mengajak masyarakat untuk bekerjasama dengan kepolisian dengan memberikan informasi yang akurat dan segera melaporkan jika ada hal yang mencurigakan. Kolaborasi antara polisi dan masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan wilayah kita, ”

    Diharapkan, kegiatan patroli malam yang dilakukan oleh Piket Jaga Polsek Karangsembung secara rutin ini dapat memberikan efek yang positif untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Karangsembung. Selain itu, diharapkan juga dapat membangun kepercayaan dan kerjasama yang lebih baik antara polisi dan masyarakat dalam menjaga keamanan bersama. 

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Kamtibmas Di Malam Hari, Piket...

    Artikel Berikutnya

    Berikan Pelayanan Prima, Polsek Karangsembung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Pangdam Iskandar Muda Mayjen TNI Niko Fahrizal Ber Api-api Ucapkan HUT Brimob ke 79
    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan

    Ikuti Kami